
Kunker Ke Polsek Lubuk Besar, Akbp. Risya Apresiasi Desa Terubus 95% Sudah Vaksin
humas.polri.go.id – Bangka tengah, Pada hari Kamis (11/11/2021) pada pukul 09.00 Wib di Polsek Lubuk Besar telah dilaksanakan kegiatan kunjungan kerja Kapolres Bangka tengah dan Ketua cabang Bhayangkari Bangka tengah di Polsek Lubuk Besar.
Hadir dalam kegiatan tersebut Pejabat Utama Polres Bangka tengah, Unsur Muspika Lubuk besar, Kepala desa Sekecamatan lubuk besar dan Segenap Personil Polsek lubuk besar.
Dalam sambutanya Akbp. Risya mengatakan kedatangannya ke polsek lubuk besar dalam rangka kunjungan resmi sebagai kapolres bangka tengah yang baru bersama ketua cabang bhayangkari kabupaten bangka tengah. Akbp. Risya juga mengapresiasi capai vaksinasi di desa terubus hampir 95% dan semoga mendapat penghargaan dari bapak Kapolda kep. Bangka belitung yang baru.
“Untuk pencapaian vaksinasi di Lubuk Besar semoga ada perwakilan dari Kecamatan Lubuk Besar yang bisa mencapai target 100 % dan mendapat penghargaan dari Kapolda kita yang baru, apalagi tadi ada Desa Trubus yang sudah 95 %”, ucapnya.
Akbp. Risya juga memohon bantuan dari perangkat kecamatan dan perangkat desa untuk tetap membantu proses vaksinasi, saat ini dari hasil analisa dan evaluasi kabupaten bangka tengah sudah mencapat 65% vaksinasi dan berharap dan terus bertambah.
Kapolres Bangka tengah juga menyinggung pertumbuhan ekonomi kep. bangka belitung yang menjadi nmor 1 tertinggi di sumantera adalah berkat kerjama sama yang baik baik dari warga dan pemerintahan dan juga kestabilitasan keamanan dab ketertiban di kec. lubuk besar.
“tingkat perkembangan ekonomi Babel nomor 1 di wilayah Sumatera, ini semua berkat bantuan bapak ibu semua yang ikut membantu menjaga keamanan dan ketertiban”, Tutup Akbp. Risya