
Mengurangi Aktivitas Balap Liar,Kapolres Bangka Tengah Dukung Remaja Untuk Balap Lari
Tribratanewsbangkatengah – Kapolres Bangka Tengah mengapresiasi remaja yang melakukan kegiatan positif balap lari di sekitar Alun Alun Kota Koba, Bangka Tengah pada Minggu, (9/3/2025)
Kapolres Bangka Tengah, AKBP Pradana Aditya Nugraha,S.H,S.I.K. mengatakan, aksi remaja yang ikut serta dalam lomba balap lari patut diapresiasi karena menolak kegiatan negatif seperti balap liar.
”Kami, langsung datangi kumpulan remaja yang sedang persiapan , kebetulan kami bertemu di sekitar Alun Alun Kota Koba, mereka sedang melakukan pemanasan balap lari bersama remaja lain.
Kapolres menjelaskan, bahwa inisiatif para remaja ini sangat bagus dan positif, mereka memilih balap lari dari pada balap liar atau kegiatan negatif lainnya.
”Saya menyampaikan dukungan atas kegiatan yang positif di tengah bulan suci Ramadan ini, bukan hanya positif tapi efek nya secara langsung berdampak pada pembinaan fisik khususnya para Remaja yang ikut serta dalam lomba balap lari.”terangnya.
Kapolres mengatakan, akan terus mendukung kegiatan positif para remaja yang akan mendukung masa depan mereka.
Kapolres juga mengimbau kepada para remaja di Kabupaten Bangka Tengah untuk tidak terlibat tawuran serta balap liar. Humas Polres Bangka Tengah