
Polres Bangka Tengah Mantapkan Satgas Kontra Radikal Dan Deradikalisasi
humas.polri.go.id – bangka tengah, Polres bangka tengah kembali membentuk satgas kontra radikal dan deradikalisasi khusus ISIS pada periode tahun 2020 wilayah hukum polres bangka tengah.
Kasat intelkam polres bangka tengah Iptu. Reynaldi guzel,SIK memimpin rapat pembetukan satgas kontra radikal dan deradikalisasi (ISIS) yang diikuti beberapa satker di polres bangka tengah di Rupattama polres bangka tengah pada Kamis (30/01/2020).
Iptu. Reynaldi menjelaskan bahwa satgas ini terbentuk untuk menangkal dan mencegah masuknya paham radikal dan terorisme terlebih ISIS yang saat ini masih bereksistensi di beberapa di wilayah indonesia dan tidak menutup kemungkinan Kelompok-kelompok tertentu dapat masuk ke wilayah bangka tengah.
“satgas ini memiliki tugas dan tanggung jawab menangkal dan mencegah masuknya paham radikal dan terorisme terlebih ISIS yang saat ini masih bereksistensi di beberapa di wilayah indonesia dan tidak menutup kemungkinan Kelompok-kelompok tertentu dapat masuk ke wilayah bangka tengah”, ucapnya.
satgas ini sendiri terdiri dari 3 subsatgas yang memiliki tugas dan fungsi masing-masing mulai dari deteksi dini, penyelidikan, preventif hingga penegakkan hukum. Polres bangka tengah terus berupaya agar wilayah hukum polres bangka tengah tetap aman dan kondusif dari paham Radikalisme.